Sabtu, 24 Desember 2016

PC Parts Guide: Low-Budget Durable eSports Gaming PC

 

Arah PC gaming memang nampaknya sedang bergeser ke sisi kompetitif. Namun demikian, satu ‘masalah’ klasik dari jaman PC rakitan mulai populer belasan tahun yang lalu masih tetap menghantui.

“Beli produk A atau B? Pilih merek C atau D? Mana yang lebih bagus? Spek yang murah meriah yang kayak gimana?”
Karena itulah saya menulis artikel ini untuk membantu Anda menentukan pilihan, khusus untuk Anda yang berencana ke arah eSports alias gamer profesional.
Spesifikasi ini juga mungkin dapat Anda jadikan pertimbangan jika Anda adalah seorang pengusaha warnet yang fokus pada eSports.

Image Credit: www.lolesports.com
Sebelum kita membahas spesifikasinya satu demi satu, saya ingin meluruskan beberapa hal terlebih dahulu.
Pertama, seperti judulnya, spesifikasi ini ditujukan khusus untuk mereka yang bertujuan ke arah kompetitif dan berkantong cekak – karena beda lagi spesifikasinya jika tujuan Anda adalah mencari kenikmatan bermain game.
Anda bisa membaca perbedaan mendasarnya di artikel yang pernah saya tulis beberapa waktu lalu: Competitive vs. Leisure Gaming.
Kedua, kata ‘murah’ itu benar-benar relatif untuk setiap orang.
Bagi saya pribadi, definisi murah itu bukan berarti mengorbankan buaaaanyak sekali fitur dan keunggulan hanya demi mendapatkan produk dengan banderol harga serendah mungkin.
Saya selalu memiliki batas standar yang tidak akan pernah saya kompromikan dari sejak saya masih menjadi Reviewer sekaligus Managing Editor untuk majalah PC Gamer Indonesia.
Misalnya, konsep murah bagi saya itu juga berarti meminimalisir masalah.
Waktu yang terbuang sia-sia gara-gara PC Anda bermasalah itu jadinya jauh lebih mahal karena Anda jadi tidak bisa bekerja, menikmati waktu santai, ataupun berlatih untuk mengasah skill gaming Anda.
So, dengan beberapa pertimbangan tadi, mari kita masuk ke pembahasan ke tiap komponen.
1. Procie – Intel Pentium G4400

Image Credit: CPU-World
Saya tahu pertanyaan pertama yang muncul di benak Anda sekarang, “kenapa G4400? Kenapa tidak i3?”
Pertama, selisih harga antara i3 6100 dengan Pentium G4400 itu sekitar Rp 800 ribuan. Kedua, perbedaan performa gaming antara i3 6100 dengan G4400 itu tipis sekali.

Bahkan dibanding i5 6600K pun, performa gaming G4400 tidak jauh berbeda. Benchmark Credit: Legit Reviews
Jadi, bagi saya, Anda lebih baik mengalokasikan selisih harga tersebut ke komponen lain. Ingat, PC ini spesifik untuk Anda yang bertujuan jadi gamer profesional.
Jika Anda adalah seorang desainer grafis, video editor, atau profesi lainnya, kebutuhan procie-nya tentu akan jadi berbeda.
2. Motherboard – GIGABYTE GA-H110M-GAMING 3
Kenapa tidak pakai Z170? Well, alasannya sama dengan procie tadi: harga.
Plus, perbedaan performa gaming antara H110 dan Z170 itu benar-benar tipis dan bahkan nyaris sama.
Anda bisa membaca sendiri penjelasan lengkapnya di artikel yang pernah ditulis kawan saya di JagatOC: Performance Test: Motherboard H110 vs Z170 dengan Core i3-6100 – Seberapa Jauh Bedanya?
Lalu kenapa GIGABYTE? Pertama, GIGABYTE adalah sponsor dari artikel ini… akwakawkawk
Joking aside, alasannya sama seperti yang saya tuliskan di awal artikel ini. Saya mencari produk murah namun tidak akan ada banyak masalah.

Sejumlah fitur istimewa dari GIGABYTE untuk kebutuhan gaming profesional Anda
Karena, dari dulu GIGABYTE selalu menawarkan durabilitas sebagai nilai jual utama produk-produk mereka.
Lagipula, GA-H110M-GAMING 3 merupakan salah satu mobo gaming terjangkau yang menawarkan fitur lengkap. Anda bisa baca sendiri di website resminya karena akan terlalu panjang jika dituliskan semuanya di sini.
Selain itu, mobo ini sudah menggunakan DDR4. Jadi, nilai future-proof-nya lebih baik ketimbang mobo-mobo yang masih menggunakan memori DDR3.
3. Kartu Grafis – GIGABYTE GV-N105TD5-4GD (GTX 1050Ti)
Ini komponen paling mahal dari semua yang saya sebutkan di sini karena standar saya dengan >50fps itu tidak dapat diganggu gugat… ^,^
Kenapa GIGABYTE padahal ada GTX 1050Ti lain yang lebih murah? Well, saya tidak mau tiba-tiba framerate menurun gara-gara kartu grafis saya kepanasan.

Beberapa fitur yang ditawarkan oleh GIGABYTE GV-N105TD5-4GD
Jadi, saya menyarankan Anda untuk mencari kartu grafis dengan pendingin istimewa, seperti produk ini. Suhu tetap akan jadi musuh terbesar dari komponen Anda, apapun tujuan Anda menggunakan PC.
Plus, jika misalnya Anda butuh performa lebih, GIGABYTE GTX 1050Ti ini bisa langsung di-overclock lagi dengan mudah.
4. PSU – FSP Hexa+ 500W
Saya sudah beberapa kali menjelaskan betapa pentingnya PSU untuk PC Anda, apapun tujuan Anda – untuk para gamer ataupun pekerja profesional.
FSP Hexa+ ini merupakan PSU berkualitas yang dibanderol dengan harga yang sudah sangat menarik.
Jadi, please, jangan tanya yang lebih murah lagi dari ini… Sebaliknya, jika Anda punya dana lebih, silahkan cari yang lebih premium seperti seri Hydro dari FSP ataupun brand-brand PSU berkualitas lainnya.
Anda harus berlatih setiap hari selama berjam-jam jika ingin bersaing di arena profesional.
Jadi, PSU berkualitas itu wajib karena komponen inilah yang akan memastikan PC Anda selalu siap menemani Anda berlatih dengan kondisi optimal.
5. Memory – Silicon Power 4GBx2 Kit DDR4
Berhubung Anda akan lebih banyak berlatih bermain game, Anda tidak akan punya banyak waktu lagi untuk fine-tuning memori yang jadi satu aspek terbesar yang membedakan antara produk memori premium (yang penuh sirip-sirip dan heatsink) dengan yang biasa.
Jadi, carilah memori DDR4 yang berkapasitas 8GB dari brand-brand yang terpercaya agar aman kedepannya. Jika Anda ada dana lebih, silahkan cari seri yang lebih premium seperti seri HyperX dari Kingston ataupun brand lainnya.
Namun, IMHO, jika tujuan Anda adalah gamer profesional dan eSports, Anda tidak akan terlalu banyak menyadari signifikansi memori seri premium – yang lebih cocok untuk gamer enthusiast ataupun overclocker.
6. Casing – Sharkoon T3-W
Untuk casing, Anda memang tidak perlu terlalu pusing namun ada beberapa pertimbangan yang bisa saya bagikan.
Carilah casing dengan sistem pendinginan yang baik. Lihat ukuran dan jumlah fan yang bisa dipasangkan di casing, ukuran ruang dalam casing, dan bahan dasar casing yang ingin Anda pilih.
Bagi saya pribadi, sistem pendinginan ini yang paling penting dipertimbangkan dari sebuah casing – apapun kebutuhan Anda karena, lagi, suhu adalah musuh besar utama PC Anda.
Lihat juga ukuran kartu grafis yang mampu ditampung – namun berhubung kali ini kita menggunakan GTX 1050Ti yang tidak bongsor, saya kira ukuran casing ini tidak akan jadi masalah besar.
Untuk urusan estetika, model, cable management, dan lampu-lampu, saya serahkan sepenuhnya ke Anda karena saya tahu selera orang itu berbeda-beda.
7. Storage – HDD 500GB
Kenapa tidak SSD? Saya sudah pernah menjelaskan detilnya di artikel ini.
Namun, singkatnya, game-game yang dilombakan di kompetisi sekarang ini tidak akan terlalu bergantung (bottleneck) pada performa storage.
Jadi, Anda bisa menghemat anggaran dengan menggunakan HDD. Plus, Anda mungkin ingin menyimpan rekaman pertandingan penting yang bisa Anda pelajari trik-triknya. Jadi, saya lebih menyarankan Anda untuk menggunakan HDD yang capacity/price-nya lebih baik ketimbang SSD.
Kenapa saya tidak menyarankan merek tertentu? Well, perbedaan harga antara brand HDD satu dengan yang lainnya tidak terpaut jauh. Demikian juga dengan perbedaan performanya – lain halnya jika kita berbicara soal SSD.
Jadi, silahkan pilih yang tersedia di apotek terdekat ^,^.
Penutup
Akhirnya, sekali lagi saya harus katakan bahwa rekomendasi ini spesifik untuk gamer profesional yang bertujuan ke arah eSports namun berkantong tipis.
Kondisi, situasi, ataupun tujuan yang berbeda, tentu saja akan jadi berbeda ceritanya. Selain itu, jika Anda ingin memilih brand ataupun seri yang berbeda, silahkan juga.
Merek dan seri yang saya sebutkan di sini hanya sekedar pertimbangan patokan performa dan harga dari brand-brand berkualitas yang, kebetulan saja, cukup saya percaya dapat meminimalisir masalah yang mungkin terjadi sehingga tidak akan mengganggu jadwal latihan Anda dalam perjalanan menggapai juara.
Artikel ini disponsori oleh GIGABYTE. Produsen motherboard jawara yang menjadikan durabilitas sebagai identitas utamanya, tanpa melupakan performa, kualitas, dan fitur istimewa untuk setiap produknya.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Know us

Our Team

Tags

Video of the Day

Contact us

Nama

Email *

Pesan *