Jumat, 23 Desember 2016

Overclocker Indonesia Juarai Kejuaraan Dunia GALAX GOC 2016!

goc-2016-final



Turnamen overclocking tingkat dunia yang jadi penutup tahun 2016 ini, GOC 2016 dari GALAX, baru saja selesai digelar di Wuhan, China. GOC 2016 ini sekali lagi membuktikan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara yang dipandang tinggi di kancah overclocking dunia. Ya, overclocker dari Indonesia berhasil menjadi jawara di turnamen ini!

Kalahkan 11 OCer Ternama Dunia

Sumber - Jagatreview.com Overclocker Indonesia yang jadi jawara di GOC 2016 ini adalah Alva “Lucky_n00b” Jonathan, kapten tim Jagat OC! Alva harus beradu kemampuan melawan 11 overclocker ternama dunia yang juga lolos dari babak kualifikasi yang digelar secara online beberapa bulan lalu. Perolehan poin Alva dari 4 benchmark yang dipertandingkan hari ini, yaitu 3DMark 11 Physics, Geekbench 3, 3DMark Time Spy, dan 3DMark Fire Strike Ex. tidak bisa dikejar oleh ke-11 overclocker lain peserta turnamen ini.
Ulasan lebih dalam terkait jalannya turnamen ini akan dihadirkan oleh tim Jagat OC.

Satu-Satunya Wakil Asia Jadi Juara

goc-2016-finalist 

Satu hal yang menarik dari turnamen GOC 2016 ini adalah Alva Jonathan menjadi satu-satunya wakil dari Asia. Ke-11 overclocker yang jadi lawan Alva di turnamen ini semuanya berasal dari luar Asia, yaitu dari benua Eropa, Afrika, Amerika, dan Australia. Hasil ini tentu saja menunjukkan bahwa Asia, terutama Indonesia, tidak kalah bila dibandingkan negara-negara lain di kancah overclocking dunia.

Rutin Catatkan Prestasi di GOC

Bagi Alva Jonathan sendiri, gelar juara di GOC 2016 ini membuatnya menjadi overclocker yang rutin mencatatkan prestasi di turnamen yang digelar oleh GALAX ini. Sebelumnya, Alva juga pernah menjadi juara 3 di GOC 2015 dan juara 3 di GOC 2014. Selain itu, bersama dengan OCer dari Korea Selatan dia juga berhasil menjadi juara 2 di GOC 2013.

Selamat untuk Alva Jonathan, Juara 1 GOC 2016!

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Know us

Our Team

Tags

Video of the Day

Contact us

Nama

Email *

Pesan *